Anggota Satbinmas Polresta Pontianak sambang dan Patroli ke Pasar

Binmas-news, Pontianak – Untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada penjual maupun pembeli emas serta mencegah terjadinya aksi tindak kejahatan, Anggota Satbinmas Polresta Pontianak yang dipimpin oleh Wakasat Binmas AKP Sumarna bersama anggota satbinmas lainnya melakukan patroli dialogis dan sambang kepada penjual dan pembeli perhiasan tepatnya di lokasi Pasar Tengah Pontianak Rabu (29/03/2023) pagi.


Kali ini anggota Satbinmas Polresta Pontianak melaksanakan patroli di pertokoan dan penjualan perhiasan emas lanjut menyampaikan himbauan tentang kewaspadaan terhadap gangguan Kamtibmas khususnya di waktu bulan Ramadhan ini.


Kasatbinmas Polresta Pontianak AKP Suharto mengatakan bahwa dalam kesempatan itu, anggota Satbinmas harus menyempatkan dialogis dan juga memberikan himbauan kepada penguniung serta pembeli emas di pasar Tengah agar senantiasa berhati-hati dan waspada terhadap aksi kejahatan pelaku pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan dan pencurian kendaraan bermotor) maupun kejahatan yang lainnya mengingat saat bulan ramadhan menjelang hari raya intensifitas kejahatan meningkat.


Apabila ada hal-hal yang mencurigakan segera menghubungi Pihak Kepolisian terdekat dan terus berupaya memelihara dan menjaga kamtibmas diantaranya dengan melakukan patroli maupun pengamanan secara rutin disejumlah obyek vital yang ada di wilayah hukum Polresta Pontianak, sehingga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif,” Tutup Suharto


Postingan populer dari blog ini

Syukuran Hari Bhayangkara ke 77, Polresta Pontianak serahkan hadiah kepada pemenang lomba Sat kamling

Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora Pontianak berikan bantuan sembako